Selasa, 30 Agustus 2011

TAKBIR

Dihari nan fitri ini, 1 syawal 1432 Hijriyah tiada lantunan kalimat yang terbaik yang harus diucapkan kecuali memuji kebesarannya dengan melantunkan takbir, tahlil dan tahmid. Arief Hidayat & Keluarga mengucapkan Selamat Idul Fitri 1 Syawal 1432 H              تقبل الله منا ومنكم تقبل يا كريم  
mohon maaf lahir bathin jika terdapat kealfaan baik disengaja maupun tidak, semoga kita semua menjadi hamba-hamba Allah yang bertaqwa.
 



TARHIM

Jika disimak dengan seksama lantunan tarhim ini sangat sangat menyejukkan jiwa, apalagi dibaca diwaktu subuh, subhanallah....
Semakin kita dekat dengan Rasulullah semakin damailah jiwa kita....
Hati yang gundah gulana, hati yang keras dan hati yang bukan hati kita mudah-mudahan akan luluh menjadi hati yang sebenarnya.... insya allah. 

Senin, 29 Agustus 2011

METODE PENENTUAN AWAL SYAWAL 1432 H DAN AKIBATNYA

Bandarlampung, 29 Agustus 2011
Secara Umum detik-detik terakhir Ramadhan 1432 H/2011 M banyak umat bertanya kapan 1 Syawal tiba, tak terkecuali di Indonesia. Akhir bulan Ramadhan jatuh pada hari Senin tanggal 29 Agustus 2011 dan berdasarkan perhitungan astronomis posisi hilal bulan Syawal di negara Indonesia dari sabang sampai marauke kurang dari 2 derajat. Hal inilah yang akan menjadikan penyebab  terjadinya perbedaan hari Raya.Bagi komunitas yang berpedoman pada metode wujudul hilal (Muhammadiyah) sudah menetapkan 1 Syawal jatuh pada hari selasa tanggal 30 Agustus 2011, sementara yang berpedoman kepada metode rukyatul hilal masih menunggu hasil pemantauan hilal  awal syawal, prediksi hasilnya adalah  ada dua kemungkinan yang akan terjadi jika

Minggu, 28 Agustus 2011

Kartu Lebaran


PB3 KUNCI SUKSES MERAIH BAHAGIA DALAM RUMAH TANGGA

Kehidupan rumah tangga merupakan salah satu persoalan tersendiri bagi yang melaksanakannya. Bayangkan, dua pribadi berbeda dari latar belakang berbeda disatukan melalui akad yang luhur. Pertanyaannya apakah perbedaan ini bisa disatukan begitu saja sehingga menjadi sama ?
Jawabnya tentu tidak mungkin, namun demikian perbedaan seperti ini dapat dicarikan titik singgung yang sama.
Ada dua kepentingan berbeda dalam hal ini yang sangat sulit dipahami

Latihan Berbuat Baik (Model Implementasi 4M)

  Sejatinya manusia terlahir dalam keadaan suci dan bersih tanpa noda, hal ini sejalan dengan hadits nabi Kullu Mauludin Yuladu ‘alal Fitroh...