Senin, 29 Agustus 2011

METODE PENENTUAN AWAL SYAWAL 1432 H DAN AKIBATNYA

Bandarlampung, 29 Agustus 2011
Secara Umum detik-detik terakhir Ramadhan 1432 H/2011 M banyak umat bertanya kapan 1 Syawal tiba, tak terkecuali di Indonesia. Akhir bulan Ramadhan jatuh pada hari Senin tanggal 29 Agustus 2011 dan berdasarkan perhitungan astronomis posisi hilal bulan Syawal di negara Indonesia dari sabang sampai marauke kurang dari 2 derajat. Hal inilah yang akan menjadikan penyebab  terjadinya perbedaan hari Raya.Bagi komunitas yang berpedoman pada metode wujudul hilal (Muhammadiyah) sudah menetapkan 1 Syawal jatuh pada hari selasa tanggal 30 Agustus 2011, sementara yang berpedoman kepada metode rukyatul hilal masih menunggu hasil pemantauan hilal  awal syawal, prediksi hasilnya adalah  ada dua kemungkinan yang akan terjadi jika
hilal terlihat pada tanggal 29 Agustus 2011 maka hari raya idul fitri jatuh pada hari Selasa 30 agustus 2011 artinya dipastikan tidak ada perbedaan mendasar antara kedua metode ini. Selanjutnya jika hasil rukyat hilal tidak terlihat maka bulan ramadhan digenapkan menjadi 30 hari, artinya hari raya jatuh pada hari Rabu 30 Agustus 2011.
Posisi Pemerintah Republik Indonesia dalam hal ini Kementerian Agama akan melakukan sidang isbat pada hari Senin tanggal 29 Agustus 2011 berdasarkan hasil pemantauan hilal di 35 titik seluruh Indonesia.Dari fenomena yang terjadi dimungkinkan terjadinya perbedaan hari raya idul fitri 1432 H.  jika hilal tidak terlihat atau dimungkinkan terjadi kesamaan karena hilalnya terlihat.
Persoalan yang mendasar yang harus dicermati adalah, dari dulu sampai sekarang sangat sulit menyatukan umat Islam terutama dalam penentuan hari Raya seperti ini, jika kita mengkaji lebih mendalam sedikit maka akan terkena rambu-rambu "khilafiyah" dan argumennya panjang sekali, menghadapi persoalan ini posisi  Pemerintah harus kuat artinya ketika ditetapkan suatu hukum wajib hukumnya diikuti oleh semua pihak, ini yang tidak pernah terjadi.
Wahai saudara-saudaraku, hentikan "pertikaian" ini berhentilah berbeda terlebih ketika sudah menjurus kepada permusuhan. Sementara ini jika benar-benar terjadi perbedaan maka saling menghormatilah masih ada suatu harapan akan sama jika pada Senin 29 Agustus 2011 hilal terlihat kedamaian dan kebersamaan dihari yang fitri akan dirayakan secara bersama-sama.(ahid/anggota BHR Provinsi Lampung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Latihan Berbuat Baik (Model Implementasi 4M)

  Sejatinya manusia terlahir dalam keadaan suci dan bersih tanpa noda, hal ini sejalan dengan hadits nabi Kullu Mauludin Yuladu ‘alal Fitroh...